Yuk Gasskuen! Kawan Lama Ajak Metro Bernyanyi Bersama di Panggung SMSI 2025

Yuk Gasskuen! Kawan Lama Ajak Metro Bernyanyi Bersama di Panggung SMSI 2025--Dok Radarmetro.disway.id
KOTAMETRO, LAMPUIJO.ID – Suasana Samber Park diproyeksikan bakal jadi lautan energi dan nostalgia saat Kawan Lama Band, grup musik kebanggaan Kota Metro, naik ke panggung utama Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Fair 2025, Minggu malam 13 April 2025.
Dengan genre jaming have fun yang menjadi ciri khas mereka, 'Kawan Lama' bakal membius ribuan penonton dengan alunan musik yang tidak hanya menghibur, tapi juga membangkitkan kenangan lama.
Tepat pukul 20.00 WIB, teriakan Yuk Gasskuen! bakal di pekikkan dari sang vokalis yang akan membuka penampilan sebagai semangat dukungan perubahan.
Lagu pembuka bertempo cepat direncanakan akan mengajak semua yang hadir ikut bernyanyi dan berdansa bersama. Tanpa basa-basi, Kawan Lama akan menghantam malam kedua SMSI Fair dengan deretan lagu lintas genre, mulai dari reggae, pop, rock klasik, hingga dangdut remix yang semuanya dikemas dengan gaya jaming santai ala mereka.
BACA JUGA:Bupati dan Wakil Bupati Lampung Tengah Hadiri Halal Bihalal PDIP Lampung
“Ini bukan sekadar konser. Ini reuni, ini pelukan hangat buat semua kenangan," kata Angga bassis Kawan Lama Band saat dikonfirmasi awak media sebelum manggung.
Ketua pelaksana SMSI Fair 2025, Gatot Subroto, mengungkapkan kebanggaannya atas penampilan Kawan Lama Band yang bakal menghibur masyarakat Metro.
“SMSI Fair tahun ini mengusung tema melalui SMSI Fair 2025, kita tingkatkan ekonomi kreatif menuju Metro bahagia. Mereka adalah wajah Metro yang kreatif, guyub, dan selalu bisa menghibur dengan cara yang membumi,” kata Gatot dalam keterangan persnya.
Kawan Lama Band, yang sudah eksis lebih dari satu dekade, memang dikenal sebagai band yang kuat di akar komunitas. Mereka bukan hanya tampil sebagai musisi, tapi juga sahabat yang mengajak semua orang bersenang-senang bersama.
Dalam beberapa lagu, penonton bahkan diajak naik ke atas panggung untuk jaming bareng, menciptakan momen yang begitu hangat dan penuh tawa.
Acara ini tidak hanya menjadi ajang musik, tapi juga momen silaturahmi warga Metro dari berbagai kalangan. Banyak keluarga datang membawa anak-anak mereka, komunitas muda-mudi Metro, hingga para alumni yang pulang kampung demi menonton langsung band favorit mereka.
SMSI Fair 2025 masih akan berlangsung hingga Sabtu 26 April 2025, dengan berbagai agenda menarik mulai dari pameran Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), ekspedisi Gua Warak dan sejumlah kegiatan menarik lainnya.
"Dan untuk malam ini, satu hal yang pasti Kawan Lama Band akan menghibur kita semua di panggung SMSI Fair 2025. Tentunya penampilan band ini nantinya akan menorehkan kenangan manis dan tawa bersama, lewat irama yang tak hanya didengar, tapi dirasakan bersama. Yuk ramai-ramai kita datang ke samber Park, kita meriahkan SMSI Fair 2025," tandasnya.
- Tag
- Share
-