Siswi Taruna Nusantara Wawancarai Sekda Mesuji, Begini Pesannya

Jumat 02-01-2026,09:36 WIB
Reporter : Alvin Septian
Editor : Alvin Septian

MESUJI, LAMPUIJO.ID - Seorang siswi sekolah Taruna Nusantara Kampus Malang, Jawa Timur, Aise Septi Nadya Safwah, asal Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) berkesempatan melakukan sesi wawancara dengan Sekertaris Daerah Kabupaten Mesuji Budiman Jaya.

Bukan tanpa alasan dipilihnya Sekertaris Daerah Mesuji menjadi narasumber Siswi asal sekolah para pesohor negeri tersebut. Menurut Aise, sebelum manjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji Budiman Jaya, pernah menjabat Kepala Dinas Pendidikan di Kabupaten Tulang Bawang Barat.

"Beliau adalah orang pertama setelah orang tua saya yang memberikan dukungan moral ke saya untuk terus maju meski dengan segala keterbatasan saya untuk mendaftar di sekolah Taruna Nusantara,"ujar Aise meyakinkan.

Di sesi wawancara, banyak hal yang di sampaikan alumni Sekolah Menengah Pertama Kecamatan Tumijajar ini, salah satunya adalah bagai mana peran sekertaris Daerah Kabupaten Mesuji dalam keikut sertaannya membangun Kabupaten Mesuji? 

BACA JUGA:RSU Muhammadiyah Metro Hadirkan Layanan Antar Obat, Pasien Gak Perlu Antre!

Mendapat pertanyaan tersebut Budiman Jaya mengungkapkan jika peran Sekertaris Daerah di Kabupaten adalah melakukan pembinaan terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) dan mewujudkan visi-misi Kepala Daerah.

"Tentu peran Sekertaris Daerah sangat strategis, pembinaan dan peningkatan Sumber Daya Manusia di lingkungan Pemkab Mesuji menjadi tugas Sekda, seperti bagaimana ASN di haruskan meng Up Grade diri sesuai dengan tuntutan jaman, memahami regulasi yang terus berubah,"ujar Budiman Jaya.

Di akhir sesi, Budiman Jaya berpesan agar prestasi yang di capai Aise harus terus dipertahankan,"Dan yang paling penting adalah jaga nama baik tetap ingat kepala Allah sang pencipta, karena pada dasarnya apa yang kita lakukan adalah ikhtiar lebihnya takdir tuhan yang menetukan. Terakhir adalah doa orang tua,"pesannya.

Untuk di ketahui, Sekolah menengah Atas(SMA) Taruna Nusantara adalah salah satu sekolah tingkat menengah atas yang  alumni nya mampu berkiparah dan mengabdikan diri sebagai Pejabat Penting di Negri ini, antara lain, Mayor (TNI) Tedy Indra Wijaya Sekertaris Kabinet Merah Putih angkatan 15 SMA taruna Nusantara, Mentri Luar Negri Sugioni alumni SMA Taruna Nusantara 1997, Agus Hari Mukti Yudhoyono Mnetri Koordinator Infrastruktur dan pembangunan kewilauahan Kabinet Merah Putih, san banyak lagi tokih nasional yang di lahirkan di sekolah ini.

Kategori :